ACupOfReality

Tips Mengendalikan Stres Untuk Kamu Yang Di Rumah Aja

Hampir semua manusia pasti pernah merasakan stres. Padahal, disaat pandemi seperti ini, penting banget buat kita mengendalikan stres. Selain pakai masker dan cuci tangan ya tentunya. Karena stress ini berhubungan dengan imun tubuh kita secara langsung, lho! Saat stres daya tahan tubuh kita jadi menurun dan rentan banget terserang penyakit. Jadi buat kamu yang lagi baca tulisan ini, jangan lupa bahagia, ya!

stres : pengertian, faktor penyebab, dan tips mengendalikan stres


Apa Sih Stres Itu?


Tadi aku udah bilang bahwa stres itu sangat mempengaruhi kerja tubuh kita. Tapi berbeda dengan stereotypenya, stres itu ternyata baik, lho, karena stress merupakan bentuk reaksi dari tekanan, baik emosional atau secara fisik. Stres ini menjadi reminder buat kita untuk segera menyelesaikan masalah dengan tekanan tersebut. Namun, stres yang terlalu berat dan berlarut-larut inilah yang menjadi masalah dan bisa mempengaruhi keadaan diri kita secara fisik dan mental.

Apa Yang Menyebabkan Stres?


Stres memang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan manusia, karena stres sudah menjadi bagian dari hidup kita. Apalagi zaman sudah berevolusi menjadi zaman modern seperti saat ini, stres juga jadi ikut berkembang. Namun, secara umum, faktor yang menyebabkan stres, atau biasa disebut stressor, ada dua macamnya, yaitu stressor eksternal dan stressor internal.

Stressor eksternal adalah tekanan yang bersumber dari luar, atau lingkungan sekitar. Misalnya seperti pengalaman yang tak menyenangkan hingga menyebabkan trauma. Lalu yang kedua adalah stressor internal, yaitu yang asalnya dari dalam diri kita, dan ini adalah stressor yang umumnya kita alami, penyebabnya ya ada banyak, seperti tekanan batin yang kita alami akibat putus cinta, masalah keuangan, atau tugas menumpuk yang sekarang lagi banyak dialami oleh para pelajar akibat sekolah online.

Apa Saja Gejala Dan Dampak Stres Itu?


Nah ada beberapa perubahan yang dialami tubuh kita saat sedang stres.

Yang pertama ada gejala emosional. Biasanya saat sedang stres kita akan mengalami perubahan mood yang drastis atau bahasa kerennya disebut mood swing. Kadang bisa marah, kadang bisa merasa sedih sampai menangis.

Dan yang kedua ada gejala fisik. Saat kita sedang mengalami stres, tubuh kita melepaskan hormon adrenaline. Ketika adrenalin berada dalam level yang tinggi dalam waktu lama, ini dapat melemahkan tulang, sistem imun, mengganggu tidur, dan membuat kita kehilangan kekuatan otot.

Yang ketiga ada gejala kognitif. Ternyata, selain melepas hormon adrenaline, saat sedang stres tubuh juga melepas hormon kortisol Di otak, kortisol terikat dengan sel-sel saraf serta memengaruhi proses berpikir, termasuk bagaimana situasi-situasi yang membuat stres direkam dalam ingatan. Penelitian mengatakan hormon ini bisa mempengaruhi ingatan dan daya konsentrasi kita. Itulah kenapa saat sedang stres terkadang kita cenderung menjadi pelupa dan kurang fokus.

Terakhir adalah gejala perilaku, seperti tidak mau makan, menghindari tanggung jawab, serta menunjukkan sikap gugup seperti menggigit kuku atau berjalan bolak-balik.

Bagaimana Sih Cara Mengendalikan Stres?


Saat sedang stres, ada beberapa hal yang bisa kita lakukan, yaitu :

1. Olahraga dan menghirup udara segar. 


Saat sedang berolahraga, tubuh kita melepaskan hormon endorfin yang memberikan energi positif pada tubuh. Hormon ini sangat penting untuk kita yang ingin menghilangkan stres. Selain itu dengan menghirup udara segar dan berjalan santai bisa membuat pikiran relax dan menjadi lebih bersyukur.

2. Meditasi. 


Dengan bermeditasi kita bisa lebih mengatur apa yang ada dalam pikiran kita. Kita bisa membuang pikiran-pikiran negatif yang tidak perlu. Jadi kita bisa lebih santai dan nyaman.

3. Perbanyak minum air putih.


Kita semua pasti tahulah betapa penting dan bermanfaatnya air putih untuk tubuh kita. Manusia bisa bertahan hidup untuk beberapa lama tanpa makanan tapi tidak tanpa air. Jadi selalu pastikan untuk stay hydrated, ya!

4. Istirahat yang cukup. 


Having a good quality and quantity of sleep is a must! Karena jika kita kurang tidur membuat tubuh kita menjadi lebih rentan terkena penyakit, menurunkan daya ingat, dan bahkan kurang tidur dapat memicu masalah kesehatan serius seperti insomnia, penyakit jantung, dan diabetes.

5. Melakukan aktifitas yang menyenangkan (self healing). 


Self healing setiap orang itu berbeda-beda, ada yang kalau mau self healing harus mendaki gunung, ada juga yang harus pergi shopping, dan ada juga yang hanya dengan membaca buku sudah merasa tenang. Kalau aku sendiri, self healingku adalah dengan membersihkan kamarku menjadi sebersih dan serapi mungkin, setelah itu nonton drama, film, atau variety show yang aku suka sambil ditemani oleh makanan yang endul banget.

Siapa sih yang gak suka makanan enak? Setiap manusia pastilah suka ya, karena makanan adalah kebutuhan primer manusia, yang artinya makanan tidak terlalu enak aja dimakan apa lagi yang enak banget, iya 'kan?

Baru-baru ini, saat aku sedang menghabiskan waktu dengan bersantai dan melihat-lihat media sosial, aku baru tahu kalau sekarang makanan cookies lagi viral dan hype. Banyak sekali orang yang menjual berbagai macam cookies yang berbeda jenis, berbeda ukuran, dan berbeda harga.

Karena banyak yang ngomongin, tentunya membuat aku jadi kepengen juga, dong. Lalu aku pun memulai petualanganku mencari orang yang menjual cookies.

Mataku pun berbinar setelah menemukan toko online di instagram yang menjual cookies dengan harga affordable yang sangat ramah di kantong bahkan untuk kantong pelajar sepertiku, nama tokonya adalah Nommi Sweet Treat. Di Nommi Sweet Treat ini menjual tiga varian cookies, yaitu Chocolate Chips Cookies, Dark Chocolate Almond, dan Red Velvet Cheese Almond.

Dari ketiga varian tersebut yang menjadi best seller adalah Red Velvet Cheese Almond, tapi favoriteku sendiri adalah yang Dark Chocolate Almond karena rasanya yang gak terlalu manis dan gak pahit, alias rasanya bittersweet gitu, pas banget buat orang yang gak terlalu suka manis kayak aku.

varian cookies yang ada di nommi sweet treat

Melihat fotonya aja udah ngiler, 'kan? Apalagi kalau mencium baunya. Duh, kalau aja ada teknologi yang memungkinkan untuk transfer bau, pasti deh udah aku kirim. Soalnya tuh baunya wangi banget. Dijamin deh Kalian pasti suka!

Selain rasanya dan baunya yang enak, manfaatnya juga banyak, lho! Dark chocolate yang dipakai sebagai bahan cookies ini sendiri bisa membantu kita mengurangi stres dan melindungi tubuh kita dengan zat antioksidan yang dikandungnya. Dan lagi, manfaat dari almond yang juga terkandung dalam cookies ini bisa membantu menjaga kesehatan jantung dan keremajaan kulit. Wah hebat banget 'kan? Udah rasanya enak manfaatnya juga banyak!

Belum lagi cara pengemasan mereka yang cantik dan apik banget.



Lihat 'kan betapa cantiknya? Padahal harganya murah banget tapi packagingnya bisa seapik ini. Sebagai customer, aku merasa dihargai banget!


Kalau kamu mau cobain sendiri gimana enaknya cookies segudang manfaat ini, kamu bisa mampir ke akun instagramnya @nommi_sweet_treat. Buruan beli dan rasakan sendiri!




Nah itulah tadi tulisanku tentang beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengendalikan stres. Semoga bermanfaat, ya!

Sampai jumpa lagi di postingan selanjutnya! Bye~
Mulya Riza Rahmawati
A writer and a blogger who loves to learn more about history and philosophy.

Related Posts

8 komentar

  1. New knowledge, thankyou so much Mulya. Hope you always happy and successful in your life :)

    BalasHapus
  2. Harus ceki-ceki nih instagramnya nommi, sepertinya enak. Terima kasih kak informasinya

    BalasHapus
  3. Uwaaa cookies coklaaatt, jd pengen euy. Paling siip kalo sambil nongki2 sore di teras rumah :)

    BalasHapus
  4. bahaya banget sih baca artikel ini, bikin auto laper kwokwok emang bener makanan manis itu penghilang stres kwokwok aku bucinnya boba xDD

    BalasHapus
  5. Ah racun di mana manaaa :(
    Visual cookiesnya memang bikin ngiler, aseli. Apalagi aku juga sedang mengalami stress gegara kerjaan yang menumvuk. Jadinya makin banyak nyemil.

    BalasHapus
  6. Duh duh dietnya besok aja yaa kalau ketemu cookies seenak ini. Lalu ujung2nya aku stress lagi liat timbangan yang makin nganan wkwkw... Kalau aku jarang mengendalikan stress pakai makanan, malah biasanya malas makan iyaa.. aku suka Smulean kalau lagi stres sebagai ganti teriak2 di pantai :D :D

    BalasHapus

Posting Komentar